Daftar isi
ToggleDi Industri kopi hampir tidak ada henti-hentinya menciptakan inovasi baru dengan rasa yang unik dan menarik untuk dinikmati para penikmatnya. Yang populer kali ini datang dari menu espresso based atau kopi hitam yang divariasikan menjadi “Americano On The Rock atau Espresso on the rock”. Kreasi menu kopi yang dikombinasikan antara espresso shot dengan es batu ini menjadi pilihan menu favorit para penikmat kopi. Apalagi untuk para penikmat Iced Americano yang ingin mencoba varian kopi lainnya, maka espresso on the rock menarik untuk dicoba.
Beberapa dari kalian mungkin bertanya-tanya, apa sih yang membedakan americano, iced americano, dan espresso on the rock?
Baca Juga: Manfaat Kopi Hitam Tanpa Gula: Lebih Sehat untuk Jantung, Metabolisme, dan Mental
Kopi Americano
Americano sebagai menu kopi yang umum ditemui di kafe-kafe dan saat ini juga banyak peminatnya, baik karena pertimbangan harga yang lebih terjangkau ataupun karena memang penikmat kopi hitam. Americano bisa disajikan dalam sajian kopi hitam panas ataupun kopi hitam dingin. Karena di Indonesia iklimnya panas, jadi biasanya americano disajikan dingin atau “ice americano.”
Tapi awalnya sajian americano coffee yaitu, dalam bentuk kopi hitam panas. Singkatnya, jaman perang dunia, tentara Amerika pertama kali mencoba kopi di Italia. Namun, kopi Italia yang mereka minum terlalu pekat dan pahit, jadi mereka meminta ditambahkan air panas. Sehingga saat ini dikenal sebagai kopi americano.
Baca Juga: Cold Brew: Minuman Kopi Yang Tidak Pahit dan Aman di Lambung
Apa Itu Espresso On The Rock?
Espresso on the Rock adalah variasi dari minuman kopi yang sangat populer, terutama di kalangan pecinta kopi yang menyukai rasa kuat, tetapi tetap mengincar kesegarannya. Minuman ini dibuat dengan cara menyajikan espresso yang dituangkan langsung ke atas es batu, tanpa menambahkan air seperti pada menu Americano biasanya. Namun, ada juga yang mengatakan “americano on the rock” karena ice juga berasal dari air.
Dengan cara ini, kamu bisa menikmati cita rasa kopi yang lebih kaya, tetapi tetap terasa segar dan tidak terlalu pahit, sehingga cocok untuk dinikmati ketika cuaca panas..
Baca Juga: Menikmati Inovasi Rasa dan Manfaat Kopi Americano
Ciri Khas Espresso On The Rock
Salah satu hal yang membuat menu kopi Espresso On The Rock menarik adalah kesederhanaannya. Bahan utamanya adalah espresso, seduhan kopi yang dibuat dengan tekanan tinggi, menghasilkan rasa yang pekat, seimbang dan aromatik. Ketika espresso ini dituangkan ke atas es batu, suhu dingin dari es akan mendinginkan kopi dan menghasilkan kesegaran yang nagih. Dibandingkan dengan Iced Americano biasanya, Espresso On The Rock akan memberikan pengalaman ngopi kamu jadi lebih berkesan dan tetap mendapatkan efek stimulan yang membuat kita jadi lebih segar.
Perbedaan Americano, Iced Americano, dan Espresso On The Rock

Americano dibuat dengan mencampurkan espresso dengan air panas. Di sisi lain, Iced Americano adalah espresso yang ditambahkan es dan sedikit air. Dan espresso on the rock merupakan espresso murni yang langsung dituangkan di atas es batu, tanpa tambahan air. Kamu bisa mendapatkan rasa kopi yang kuat sekaligus kesegaran yang nikmat. Jadi perbedaannya ada pada intensitas kopi yang didapatkan. Espresso on the rock akan lebih intens kopinya, dibandingkan dengan hot americano dan iced americano. Namun hot americano lebih intens kopinya dibandingkan dengan iced americano karena tanpa ice.
Baca Juga: Kalori Americano: Kopi Rendah Kalori yang Cocok untuk Program Diet
Cara Membuat Americano On The Rock

Mencoba menu kopi Americano On The Rock sendiri di rumah sangatlah mudah dan tidak akan memakan banyak waktu. Berikut langkahnya:
- Siapkan espresso. Kamu bisa membuat espresso menggunakan mesin espresso, moka pot, aeropress, atau rok presso. Sesuaikan perbandingan espresso dan es dengan selera kamu. Untuk rasa yang lebih ringan, gunakan perbandingan 1:1, sedangkan untuk rasa yang lebih kuat, coba perbandingan 1:2
- Isi gelas dengan es batu secukupnya
- Masukkan espresso yang sudah dibuat ke dalam gelas berisi es, lalu aduk hingga tercampur rata
- Espresso on the rock siap disajikan!
Rekomendasi Kopi untuk Espresso On The Rock
Untuk mendapatkan hasil terbaik dari Espresso on the Rock, kamu bisa pilih biji kopi pilihan yang memiliki karakteristik rasa yang unik, bisa kopi yang punya body yang tebal atau kopi yang fruity. Berikut beberapa rekomendasi biji kopi yang cocok:
Espresso on the Rock sangat populer di berbagai modern cafe, di mana menu kopi ini disajikan sebagai pilihan sederhana, tetapi tetap memuaskan bagi mereka yang ingin menikmati cita rasa kopi tanpa tambahan pemanis. Jadi, kamu tim bikin menu kopi ini sendiri di rumah atau order di kafe, nih? klik gambar berikut untuk diskusi lebih lanjutnya, ya!







